APA ITU BEDAH UMUM
Bedah adalah suatu jenis pengobatan yang bertujuan untuk memperbaiki perubahan bentuk dan fungsi yang terganggu.
Penyakit yang Ditangani Dokter Bedah Umum
Dokter spesialis bedah menangani penyakit yang memerlukan pembedahan sebagai upaya pengobatan. Beberapa penyakit tersebut di antaranya:
- - Usus buntu.
- - Peritonitis.
- - Abses.
- - Tumor jinak, seperti lipoma, fibroma, dan adenoma.
- - Hernia.
- - Cedera/luka seperti luka tusuk dan bakar.
- - Kelainan kongenital (cacat bawaan lahir).
APA ITU BEDAH DEGESTIF
Bedah digestif merupakan Tindakan medis yang berhubungan dengan operasi pada bagian perut.
Operasi pada bagian perut ini sendiri memang tergolong sebagai tindakan operasi besar. Maka tak mengherankan jika tindakan operasi ini memiliki banyak sekali resiko yang bisa muncul dan cukup berbahaya bagi pasien itu sendiri.
Prosedur dari tindakan bedah digestif ini sendiri meliputi :
- - bagian esophagus,
- - hati,
- - perut,
- - pankreas,
- - usus,
- - anus dan
- - rektum
- Faktor-faktor Resiko dari Bedah
- - Usia
- - Nutrisi
- - Ketidaksempurnaan respon hormonal
- - Penyakit kronis
- - Merokok
- Tahapan atau Fase Bedah
- 1. Pra Bedah/sebelum Pembedahan
- Adalah dimulai sejak adanya rencana menjadi kepastian dan berakhir sampai penderita diantat kemeja bedah.
- 2. Intra Bedah
- Adalah dimulai saat penderita berada dimeja bedah sampai penderita diantar ke ruang pemulihan.
- 3. Pasca Bedah
- Adalah dimulai saat pasien memasuki ruang pemulihan sampai ketentuan selanjutnya.
Persiapan Pra Bedah
- 1. Diet sesuai dengan jenis tindakan yang akan dilakukan.
- 2. Puasa 6-8 jam
- 3. Pasien diberikan obat pencahar pada operasi tertentu.
- 4. Persiapan kebersihan diri seperti cukur, mandi dan keramas.
- 5. Bernapas dalam dan latihan batuk.
Perawatan Pasca Bedah
Masa penyembuhan bedah digestif ini sendiri berbeda-beda, biasanya tergantung dari jenis metode operasi yang dilakukan. Namun umumnya pasien membutuhkan waktu sekitar 2 minggu – 6 minggu untuk dapat pulih kembali. Ketika berada di rumah itu sendiri pasien masih akan melakukan konsultasi dengan dokter mengenai kondisinya. Dokter sendiri akan memberikan beberapa instruksi pada pasien untuk diperhatikan dengan baik, seperti:
- 1. Dilarang melalukan pekerjaan berat
- 2. Dilarang mengekspose luka jahitan pada air
- 3. Menghindari beberapa jenis makanan
- 4. Mengkonsumsi beberapa jenis obat-obatan tertentu